Short Mold Karena Aus pada Nozzle atau Sprue Bush.
Untuk membuat suatu
produk yang baik pada proses injeksi plastik dibutuhkan beberapa faktor untuk
menjamin hal tersebut. Faktor tersebut terbagi menjadi 2 bagian besar, yaitu
Faktor Yang Dapat Disetting dan Faktor Kondisional.
Adapun Faktor Yang Dapat
Disetting terdiri dari Waktu [Time], Tekanan [Pressure], Jarak [Switch], Suhu
[Temperature], dan Kecepatan [Velocity]. Sedangkan Faktor Kondisional terdiri
dari Kondisi Cetakan [Mold dan Kondisi Mesin. Semua itu bermuara pada tujuan
untuk mampu menghantarkan material plastik cair memenuhi ruang yang disediakan
Mold dalam waktu dan jumlah proporsional untuk menghasilkan produk yang baik
sesuai dengan yang kita inginkan baik secara Tampilan [Appearance] maupun
secara Dimensi [Dimension].
Dari segi kondisional,
kita ambil kondisi Mesin itu sendiri yang diwakili oleh Nozle, dan kondisi pada
bagian tertentu dari Mold yaitu Sprue Bush. Dimana pertemuan antara Nozle dan
Sprue Bush menyinggung masalah aliran material plastik cair. Titik paling
riskan dari keduanya adalah titik sentuh, yang apabila terdapat aus atau
keadaan cacat pada salah satu atau keduanya, maka hal ini menimbulkan masalah
kebocoran material [material leakage] yang pada akhirnya menimbulkan masalah
Short Mold yang permanent pada produk yang dihasilkan. Kebocoran material
disini tentunya juga terjadi penggembosan Tekanan Injeksi secara aktual [Actual
Injection Pressure Drooped], sehingga tekanan yang dibutuhkan tidak maksimal
membentuk produk.
Tindak lanjutnya jelas
harus dilakukan penggantian Nozle atau Sprue Bush dengan yang baru. Atau bisa
juga dibubut ulang dengan ketentuan yang ditetapkan pada pembahasan sebelumnya
mengenai Nozle dan Sprue Bush.
Untuk mencegah kejadian
serupa, maka harus mencari tahu kenapa sampai terjadi aus pada Nozle atau Sprue
Bush tersebut. Ini yang lebih penting, guna kelangsungan operasi yang terganggu
gara-gara masalah sepele yang mengakibatkan aus pada Nozle atau Sprue Bush.
Bisa jadi karena membiarkan Nozle dan Sprue Bush tidak senter, sehingga
lama-kelamaan menjadi aus. Bisa juga karena penanganan Runner yang Stuck pada
Sprue Bush dengan menggunakan sembarangan batangan metal [yang seharusnya lebih
lunak dari material Sprue Bush, misalnya kuningan]. Atau bisa juga
kebiasaan-kebiasaan yang dianggap sepele yang berakumulasi dan berakibat pada
ausnya Nozle atau Sprue Bush. Maka pengawasan dan peringatan tertulis bisa
dijadikan pedoman.
Stay Tune Sahabat Plastik.
Baca Selanjutnya ..